MEKAH (Meraih Ilmu dan Berkah
Bersama Ar-Rahmah) adalah program kerja tahunan insidentil Dewan Keluarga
Masjid (DKM) Ar-Rahmah SMA Negeri 1 Bogor yang dilaksanakan dalam rangkaian
acara tahunan terbesar SMA Negeri 1 Bogor yaitu SMANSA DAY. Tema MEKAH 2012
adalah “GLORY OF MOSLEM FOR GLORIOUS FUTURE” yang berarti Kemenangan Islam
Untuk Kejayaan Masa Depan. Tahun in terdapat 3 rangkaian acara, yaitu seminar
ikhwan/akhwat, lomba-lomba Islami, dan tabligh akbar. Sasaran dari kegiatan ini adalah siswa-siswi
SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK/MA se-Bogor Raya (Kota dan Kabupaten) serta
tentunya warga SMA Negeri 1 Bogor. MEKAH InsyaAllah akan dilaksanakan pada
tanggal 4, 6, 7, 8 Mei 2012.
Rangkaian acara MEKAH 2012:
1.
PUTIK (Seputar Dunia Akhwat Asyik)
Adalah seminar khusus akhwat SMP/Mts dan
SMA/SMK/MA se-Bogor Raya. Tema PUTIK tahun ini adalah “Peran Akhwat Dalam Membangun Kejayaan
Islam”dengan pembicara insya Allah Helvy Tiana Rosa, pendiri Forum Lingkar Pena
dan Rumah Cahaya, penulis Muslimah Indonesia, dan salah satu dalam 500 orang paling
berpengaruh di dunia untuk bidang seni dan budaya (The
Royal Islamic Strategic Studies Centre, Jordan 2011) .
Insya Allah akan dilaksanakan pada tanggal 6 Mei 2012 pukul 07.00-11.45 di Aula SMA
Negeri 1 Bogor.
·
HTM:
Rp 15.000,00 (terbatas untuk 100 orang peserta;
sudah termasuk sertifikat, konsumsi, pin dan block note)
·
Informasi dan pemesanan:
InasyaAndaniRachma 085645630707
2.
BINGKAI (Bicara Tentang Ikhwan Demi
Kebangkitan Islam)
Adalah seminar khusus ikhwan SMP/Mts dan
SMA/SMK/MA se-Bogor Raya. Tema BINGKAI tahun ini adalah “Meraih Cita-cita dengan Iman dan Taqwa”
dengan pembicara insya Allah Ahmad Fuadi Erwin, penulis novel trilogi “Negeri 5
Menara”, peraih Anugerah Pembaca Indonesia 2010 dan Liputan6 Award, SCTV untuk Kategori Pendidikan dan Motivasi 2011.
Insya Allah akan dilaksanakan pada tanggal 6 Mei 2012 pukul 12.00-16.10 di Aula SMA
Negeri 1 Bogor.
·
HTM:
Rp 15.000,00 (terbatas untuk 100 orang peserta;
sudah termasuk sertifikat, konsumsi, dan souvenir)
·
Informasi dan pemesanan:
M. GidryAbdurrazak 085710964030
Adeltama J. Ajiputra 085711409540
3.
Lomba-lomba (4, 7 dan 8 Mei 2012):
a.
SYARIAH (Share Your Voice in MEKAH)
Adalah lomba nasyid untuk siswa tingkat SMA/SMK/MA se-Bogor
Raya. Satu regu terdiri dari 5-8 ikhwan. Biaya pendaftaran sebesarRp 85.000,00.
b.
FOUNDATION (Show Off Your Talent in
Da’i Competition)
Adalah lomba da’i cilik untuk siswa/siswi tingkat SD/MI kelas 4, 5 dan 6
se-Bogor Raya. Biaya pendaftaran sebesarRp 30.000,00.
c.
LUMINOUS (Islamic and Educative
Math-Science Tournament of SMANSA)
Adalah lomba cepat tepat Agama-MIPA untuk siswa/siswi tingkat SMP/MTs
se-Bogor Raya. Satu regu terdiri dari 3 orang. Biaya pendaftaran sebesarRp 75.000,00.
d.
HAFIDZ (Hankering for Memorizing The
Holy Qur’an)
Adalah lomba hafalan surat pendekdalam
Al-Qur’an. Terdiri dari 2 kategori: untuk siswa/siswi SD/MI kelas 1, 2 dan 3 dan untuk siswa/siswi SMP/MTs se-Bogor Raya. Biaya pendaftaran sebesarRp 30.000,00.
Fitri Khoiriyah Parinduri
085697630079
M. Ardiansyah Nugraha
085693385855
4.
Tabligh Akbar
Adalah penutupan rangkaian MEKAH 2012
untuk peserta kegiatan dan warga SMA Negeri 1 Bogor yang dilaksanakan pada tanggal 8
Mei 2012. Mengambil tema MEKAH itu sendiri dengan pembicara insya AllahUst. Yusuf
Mansyur. Acara ini tidak dipungut biaya alias gratis.
Contact
person MEKAH 2012:
Ivan
Zulfikar 085890710139
M.
Ardiansyah Nugraha 085693385855
Twitter : @MEKAH2012, @dkmarrahmah
Tidak ada komentar:
Posting Komentar